Magetan | Babinsa Kelurahan Tawanganom Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Kodim 0804 Magetan Serka Ponijan menghadiri kegiatan Inagurasi/perpisahan KKN T Kelompok Magetan 36 mahasiswa UNESA Surabaya di Pendopo Kelurahan Tawanganom kecamatan Magetan kabupaten Magetan.
Adapun yang mengikuti giat perpisahan KKN T mahasiswa UNESA Surabaya,Sambil duduk bareng para undangan diantaranya Kepala Kelurahan Tawanganom Safaat Setya Romandon. SSTP. MM,Bhabinkamtibmas Kelurahan Tawanganom Aipda Maryanto,Babinsa Kelurahan Tawanganom Serka Ponijan, Mahasiswa UNESA , Perangkat Kelurahan Tawanganom dan tokoh- tokoh masyarakat kelurahan Tawanganom.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu.
Jalin Hubungan Kedekatan dengan Warga wujudkan Kemanunggalan TNI dengan rakyat Babinsa kelurahan Tawanganom Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Serka Ponijan menghadiri undangan perpisahan KKN Mahasiswa UNESA Surabaya bertempat di Pendopo kelurahan Tawanganom kecamatan Magetan kabupaten Magetan.
Disamping sebagai undangan Babinsa juga melaksanakan Pam dan dalam acara hiburan Babinsa ikut serta memberi himbauan kepada masyarakat yang datang menonton acara perpisahan KKN tersebut. Dalam kesempatan tersebut Babinsa menyampaikan himbauan dan mengajak warga untuk ikut berperan serta dalam menjaga keamanan di lingkungannya masing masing.
“Semoga apa yang menjadi program- program mahasiswa KKN yang telah dijalankan bermanfaat bagi warga kelurahan Tawanganom,tak lupa pihaknya juga meminta maaf apabila selama berinteraksi di kelurahan Tawanganom ada kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja.” ujarnya.
Dengan seringnya interaksi dengan masyarakat tersebut diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi dan Kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin erat.pungkas Serka Ponijan. (red/R 01)