Dandim Magetan Hadiri Pidato Kenegaraan Presiden Rl di Kantor DPRD Kabupaten Magetan

Berita, Daerah1,009 views

Magetan.kabarberitanews.com – Jelang Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 di Wilayah Kabupaten Magetan, Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Magetan mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia di Ruang Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Magetan. Rabu (16/08/2023)

Pidato Kenegaraan Presiden RI Ir. Joko Widodo pada sidang Tahunan MPR RI dalam rangka HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia dalam sidang bersama DPR RI dan DPD RI di Jakarta.

Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P., menuturkan, kegiatan pagi ini di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Magetan memenuhi undangan untuk mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia berkaitan dengan peringatan HUT RI Ke 78, serta sambutan Presiden berkaitan dengan pemerintah.

“Seperti yang kita dengarkan bersama tadi tentang isi pidato kenegaraan Presiden RI, Bapak Ir. Joko Widodo, kami selaku aparat keamanan di Kodim 0804/Magetan selalu berbuat yang terbaik dan terus melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab demi keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta (NKRI), “ katanya.

“Setidaknya hal-hal yang disampaikan pemerintah melalui Presiden RI Ir. Joko Widodo bisa di ketahui secara langsung oleh seluruh masyarakat melalui Dewan Perwakilan Daerah seluruh Indonesia tidak terkecuali Kabupaten Magetan,” terang Dandim.(MC0804)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *