Tabalong. Personel Kodim 1008/Tabalong disiagakan dalam pengamanan shalat Idul Adha di sejumlah lokasi yang tersebar di wilayah Kabupaten Tabalong. Senin (17/01).
Pengamanan dilaksanakan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang sedang menjalankan ibadah di salah satu hari raya besar umat Islam yang diperingati setiap tahun ini.
Pasi Ops Kodim 1008/Tabalong Kapten Inf Dwi Prayitno menuturkan bahwa tujuan dari pengamanan ini adalah agar para jemaah yang akan melaksanakan ibadah shalat Idul Adha dapat merasa aman dan nyaman serta mencegah hal-hal yang tidak diinginkan yang dapat mengganggu jalannya ibadah.
Disamping itu, selain bentuk tugas dan kewajiban dalam memberikan keamanan di wilayah, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi TNI-rakyat.(red/mask95).