Komandan Koramil 0804/01 Magetan Hadiri Rakorca Dan Pisah Sambut Camat Magetan

Berita, Daerah363 views

Magetan.kabarberitanews.com – Komandan Koramil Tipe B 01/Magetan jajaran Kodim 0804/Magetan Kapten Caj Jemani menghadiri kegiatan Rakorca, acara pisah sambut Camat Magetan dan Pejabat lingkup OPD Kecamatan Magetan bertempat di Ruang Pertemuan Gusti Lider Kecamatan Magetan Jl.Karya Dharma No 24 Desa Ringinagung  Kecamatan Magetan Kabupaten Magetan. Jumat(31-03-2023)

Dalam kegiatan Rakorca, pisah sambut Camat Magetan dan Pejabat lingkup OPD Kecamatan Magetan tersebut dihadiri oleh Camat Magetan lama Tri Admadi S.Sos, Camat Magetan baru Yudo Wahyono S.Sos, MM, Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten  Caj Jemani, Kapolsek Magetan Akp  Sini, S.H, Kepala KUA Bpk.Wagimun, Kepala Puskesmas Candirejo Dr.Diana Etikawati, Sekcam Magetan Fisco Yudha Arista,S.IP. MM, Kepala Desa/Kelurahan sekecamatan Magetan, ASN Kec.Magetan, Ibu PKK kecamatan Magetan.

Bahwa kegiatan Rakorca tersebut dilaksanakan dalam rangka evaluasi program – program pemerintah baik yang sudah dilaksanakan maupun yang akan dilaksanakan, Selain Rakorca juga diadakan kegiatan Pisah sambut dan serah terima jabatan.

Pisah sambut dan serah terima jabatan ini adalah rangkaian dari rotasi camat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan yang dilaksanakan pada Kamis 30 Maret 2023, sebagaimana tertuang dalam Keputusan Bupati Magetan,Tentang Pengangkatan dalam Jabatan Pengawas dan Jabatan Administrator di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan.

Camat lama, Tri Admadi S.Sos dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas kerjasama yang terjalin selama ini memimpin Kecamatan Magetan, Selain itu, beliau juga meminta maaf apabila selama kebersamaan ini ada salah kata maupun perbuatan, yang sengaja maupun tidak sengaja. Beliau juga berpesan agar camat baru bisa segera beradaptasi agar kebersamaan yang sudah terjalin baiak dengan semua unsur di Kecamatan Magetan bisa tetap terjaga.

Camat baru Yudo Wahyono S.Sos, MM, dalam sambutannya merasa sangat berbahagia karena bisa berkesempatan berkumpul kembali dengan orang-orang hebat, dan siap meneruskan program-program kerja dari camat lama agar Kecamatan Magetan yang telah dua kali meraih penghargaan Kinerja Terbaik Kecamatan bisa mempertahankan prestasinya. Pada kesempatan itu Beliau juga memohon dukungan dan kerjasama semua pihak, baik Forkopimcam (Koramil dan Polsek Magetan), dinas/intansi, kepala desa beserta seluruh perangkat desanya serta semua pegawai Kecamatan Magetan agar bisa melaksanakan program dan kegiatan selanjutnya.

Dalam sambutannya Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Kapten Caj Jemani mengucapkan selamat datang kepada camat baru dan mendo’akan semoga bisa segera beradaptasi agar bisa segera melaksanakan program dan kegiatan kecamatan utamanya dalam pembinaan pembangunan desa, dan menyampaikan selamat jalan kepada camat lama serta ucapan terima kasih atas semua kerja samanya dalam kegiatan pembangunan di wilayah Kecamatan Magetan.

Kegiatan diakhiri dengan penyerahan memori serah terima jabatan, pemberian tali asih dilanjutkan dengan foto bersama. Pungkas Danramil(R 01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *