Kabarberitanews.com. Magetan – Babinsa Koramil 0804/07 Karangrejo, Serka Sukamto bersama Babinkamtibmas, memberikan pelatihan kepada anggota Linmas Desa Patihan. Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat dan meningkatkan disiplin serta kemampuan Linmas sebagai mitra Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa binaan mereka. Jum’at (11/10/2024)
Menurut Serka Sukamto, kedisiplinan adalah modal pokok dalam keberhasilan melaksanakan tugas ataupun kegiatan, baik itu kegiatan pribadi maupun pekerjaan. Tanpa kedisiplinan, pekerjaan yang dilakukan tidak akan memberikan hasil yang maksimal. Oleh karena itu, pelatihan ini difokuskan pada peningkatan disiplin anggota Linmas.
Dalam pelatihan tersebut, Serka Sukamto memberikan materi praktek Peraturan Baris-Berbaris (PBB) kepada anggota Linmas di Desa Patihan. Materi yang diajarkan meliputi sikap sempurna, sikap istirahat, hadap kanan dan kiri, balik kanan, jalan di tempat, serta penghormatan.
Serka Sukamto menyampaikan bahwa pelatihan PBB ini juga bertujuan untuk memupuk rasa kebersamaan dan persaudaraan di antara anggota Linmas, terutama dalam menjaga keamanan desa. “Linmas merupakan bagian dari masyarakat yang harus bisa memberi contoh dalam penanaman disiplin dan semangat Bela Negara. Itulah tujuan utama dari pelatihan penyegaran PBB ini,” ujarnya.
Antusiasme anggota Linmas terlihat jelas selama pelatihan. Mereka melaksanakan setiap instruksi dengan penuh semangat dan senang hati. Meskipun rata-rata anggota Linmas sudah tidak muda lagi, semangat mereka dalam mengikuti pelatihan PBB membuat Serka Sukamto merasa bangga.
Keberhasilan pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas Linmas dalam menjalankan tugasnya di Desa Patihan, sehingga dapat lebih efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa tersebut. Babinsa Serka Sukamto berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk memastikan Linmas selalu siap dalam menghadapi berbagai tantangan.